
Bangil – Kepulan awan panas (Sabtu, 4 Desember 2021) dari kaldera gunung Semeru, Lumajang Jawa Timur telah memanggil banyak elemen masyarakat untuk membantu korban terdampak musibah itu. Sebagaimana kita ketahui, letusan vulkanik Semeru menumpahkan material panas yang meluluhlantakkan sejumlah kecamatan di Lumajang Jawa Timur. Dilansir CNN Indonesia, dampak yang dirasakan meluas di 8 kecamatan. Nyaris 1.000 orang mengungsi.
Pesantren Persis Bangil bersama segenap santri, murid MI Persis, bahkan dari RA Persis pun ikut ambil bagian menggalang bantuan untuk para korban. Ikatan Alumni Pesantren Persis Bangil juga melakukan gerakan penghimpunan Sunduq Ta’awun untuk membantu para korban.
Elemen Persatuan Islam melalui Relawan Siaga Bencana atau disingkat dengan SIGAB PERSIS hari ini, Selasa, 07 Desember 2021 turun ke Lumajang. “Kami usahakan koordinasi dengan Bangil”, ungkap Nurjaman, Sigab Persis Korda Ciamis ketika baru tiba di Bangil sekira pukul 12.00 WIB. Ia bersama 4 relawan berangkat pukul 22.00 WIB hari Senin dari Ciamis.
Tak dinyana, kedatangan Sigab Persis bersamaan dengan tamu dari relawan PT. Kalimantan Prima Persada yang juga akan turun ke Lumajang. Dengan mengharap taufiq dan ridha Allah Ta’ala semua ikhtiar dilakukan untuk membantu saudara-saudara yang menghadapi ujian berat ini.
Mudir Pesantren Persis Bangil, Ustadz Hefzi, Lc., bersama Ustadz Muhammad Triyono, Ketua Pimpinan Wilayah Persatuan Islam Jawa Timur, siang itu melepas keberangkatan seluruh relawan dari Sigab Korda Ciamis dan relawan PT. Kalimantan Prima Persada. Doa terbaik mengiringi perjalanan mulia para relawan semoga Allah Ta’ala memudahkan segala urusan, diberikan kekuatan, kesabaran, dan keteguhan iman. /usdi
Tinggalkan Komentar