
Penerimaan Santri Baru Tahun Pelajaran 2024-2025 untuk Gelombang 1 dilaksanakan Ahad, 25 Pebruari 2024. Ustadz Muhammad Yusuf Shaleh memberikan keterangan terkait pelaksanaan tes hari ini. Melalui saluran ponsel ia menjelaskan sejumlah persiapan panitia tuntas dilakukan. Ia bersama Tim PSB telah berupaya memajukan gelombang pendaftaran santri melalui aktivitas visit ke sejumlah sekolah di Pasuruan, Sidoarjo, dan Malang.
“Hari ini tercatat sekurangnya 17 calon santri putra dan 32 calon santri putri akan mengikuti Tes Gelombang Pertama”, tulisnya dalam laporan persiapan panitia. Tentu harapan besar semoga Allah Ta’ala memudahkan segala sesuatunya.
Tinggalkan Komentar